Tugas nirmana

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Hallo!
Kali ini saya berbagi tentang tugas nirmana, apa itu nirmana kalian bisa cek disini

Nah setelah paham apa itu nirmana, kalian bisa ngerti apa yang saya buat di tugas kali ini, awalnya aku kira bakal gampang secara nirmana kan gak harus pusing-pusing buat nyari maknanya/arti dari karya yang di buat. Dan ternyata susah banget. Pusingnya itu bukan pas membuatnya, tapi pas aku nyari inspirasi biar gak sama kayak temen-temen yang lain.


1. Nirmana dari biji-bijian
Tugas pertama nirmana yang aku terima :
 Tugas pertamaku yang harus di buat itu membuat karya dari biji-bijian. Jadi di situ saya dan temen-temen di suruh pak dosen buat karya dari biji-bijian yang di susun di atas kertas yang  udah di lapisin sama lem.
Terlihat berantakan, jujur saya kurang ahli untuk hal seperti itu.

2.Nirmana garis
Berbeda dari sebelumnya kali ini saya membuatnya dengan cara di gambar. Seperti ini
Saya akui memang terlihat kurang rapih tapi ini juga termasuk proses mengasah skil ata kemampuan.

3.Nirmana titik
Dan ini juga cukup unik, karena kami di suruh buat lukisan wajak kita sendiri, dengan teknik pointilis(titik-titik)
cukup bangga untuk karya yang satu ini, bukti buah dari kesabaran.
4. Nirmana tekstur
Menurut pemahaman saya tektur adalah sesuatu yang di lihat tapi seolah bisa di rasakan dengan meraba.

Contohnya seperti melihat batu, walaupun tidak memegang batu tersebut, dengan hanyaelihat saja kita bisa merasakan kalau batu itu kasar.
contoh tekstur kasar

Dan ada contoh lain lagi, jika kita melihat kertas maka kita seolah merasakan kalau kertas itu halus padahal kita hanya melihat tanpa meraba.
contoh tekstur halus

Kira-kira seperti itu lah gambaranya... 
Masih banyak tugas nirma lagi yang mungkin akan saya upload lain waktu.
terima kasih...

Sangat menerima kritik dan saran!

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh....







Posting Komentar

0 Komentar